Rabu, 29 Agustus 2012

POLJAN Membuka Pendafaran gelombang II Jalur Bakat dan Reguler


POLJAN tidak mengenal konsep pengenalan kampus dengan kekerasan atau masyarakat mengidentikan dengan ospek. Namun POLJAN menyelenggarakan fresherweek dimana kegiatan-kegiatan yang yang terjadi pada hari pertama adalah POLJAN got talent dan art day, kemudian raise and give (RAG) day atau bakti sosial pada hari kedua, lalu Bandung historical tour dihari ketiga dilanjutkan dengan outward bound pada hari keempat, dan akhirnya dihari kelima POLJAN go talentdan enterpreneur day dimana mahasiswa baru dapat menjual barang dagangan dan merasakan bagaimana menjadi pengusaha.

Saat ini politeknik pajajaran membuka pendaftaran gelombang kedua (ditutup 31 Agustus 2012) untuk jalur bakat dan reguler. Jalur bakat terbuka bagi lulusan SMA/k dan sederajat dengan kemampuan bakat dibidang seperti seni, olah raga, kepemimpinan dan bakat-bakat lainnya.

Bagi pendaftar jalur bakat akan diadakan wawancara dengan membawa hasil karya, bukti prestasi atau dapat menunjukan bakat tersebut saat wawancara dikampus Poljan.

Bagi yang lolos seleksi dapat dibebaskan dari biaya DPP (bagi yang tidak potongan 55%). Untuk pendaftar jalur reguler (potongan DPP 55%) dapat mendaftar langsung dikampus Poljan di Grand surapati core Jl. PHH. Mustofa No. 39 Bandung telepon 022-7104355 dan hotline 24 jam 082115776655 atau kunjungi www.poljan.ac.id untuk informasi lengkap. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar